Cara memperbaiki aktivasi windows 7 yang rusak akibat Aktivator

Belum lama kemarin, tepatnya 1 bulan yang lalu saya dapat kerjaan maintenance pc/laptop yang lumayan membingungkan. Pc/laptop tersebut menggunakan OS windows 7, dan hampir semua menunjukkan tanda-tanda kerusakan di aktivasi windows. Kesalahan mungkin pada toko dimana pc/laptop dibeli yang menggunakan aktivator/hacking aktivasi.
Menggunakan aktivator untuk aktifasi windows 7 memang beresiko merusak software.

Sebelum saya jabarkan cara memperbaikinya, berikut saya berikan tanda-tanda pc/laptop OS windows yang aktifasi rusak:
1. Perintah slmgr (software licensing management tool) tidak berfungsi ( run cmd -->type "slmgr"--> enter) yang muncul adalah Slmgr is not recognized as an internal or external command
2. Perintah Slui 4 error
3. Aktivasi windows di Properties computer tidak ada

Tanda-tanda seperti itu kemungkinan dikarenakan scrip slmgr.vbs yang telah dihapus oleh software crack. Jika tahu software apa yang dipakai mungkin kita bisa mengembalikan aktivasi dengan sangat mudah, tapi jika tidak tahu lantas bagaimana?
Nah berikut saya sajikan beberapa cara yang bisa dipakai.

Cara 1 Mengembalikan slmgr.vbs
1. Masuklah ke My computer
2. Di my computer masuklah ke drive C
3. Pilih folder "windows"
4. Pilih folder "System32"
5. tarik kebawah sampai kalian menemukan file slmgr.vbs.REMOVEWAT atau slmgr.vbs.(---)
6. hapus extensi REMOVEWAT ataupun extensi lainnya menjadi slmgr.vbs saja
7. restrat laptop/pc anda

Cara 2 SFC
1. buka command prompt atau CMD dengan akses administrator
2. ketikkan sfc /scannow
3. tunggu sampai proses selesai, sesuai dengan gambar

Setelah kedua cara dilakukan, seharusnya kalian akan menjumpai bahwa aktifasi menjadi trial, dan background menjadi hitam. Jika sudah seperti itu berarti anda berhasil.
Tahap selanjutnya adalah dengan aktivasi windows, seperti biasanya. Sebisa mungkin beli key windows yang asli, jika tidak mau, silahkan pakai linux gan. Banyak distro linux yang dikembangkan oleh developper indo.

Terimakasih.


Share on Google Plus

About ITBKES MuTu Blog

Penulis adalah seorang yang hobi dengan dunia Teknologi. Seorang yang suka mengoprek "PC/software" dan reparasi elektronik.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com